Pemilihan Duta Bahasa, Jawara Diborong Peserta Samarinda

0 348

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Semarak Bulan Bahasa 2016 garapan Kantor Bahasa Kalimantan Timur (KBKT) bekerja sama dengan Forum Bahasa Media Massa (FBMM), dan Himpunan Sarjana Kesusastraan Indonesia (HISKI) Kaltim hingga kini masih berlanjut.

Setelah menyelesaikan puluhan lomba lainnya. Masih dengan tema Pemartabatan Bahasa Indonesia, giliran lomba pemilihan Duta Bahasa digelar di Hotel Mesra Internasional, Rabu (19/10/2016).

Sebanyak 31 orang peserta dari berbagai perguruan tinggi bersaing menunjukkan kemampuannya melalui dua tahapan yang ketat.

Para pemenang bersama
Beberapa pemenang bersama Yudianti Herawati,S.S,M.A dari Kantor Bahasa Kalimantan Timur. (foto:Dok.KBKT)

“Tahap pertama meliput wawancara dan tes Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI),” sebut Yudianti Herawati selaku ketua panitia kepada Wartawan DETAKKaltim.Com.

Selanjutnya, masih menurut Yudianti, tahap kedua meliputi presentasi dan tanya jawab terkait Bahasa Indonesia, Bahasa Asing, Bahasa Daerah, Penampilan, Seni dan Kreativitas.

Setelah melalui seleksi sejumlah juri dari berbagai institusi,  masing-masing Surya Sili PhD (Unmul), Dr I Gede Widyatmieke MHum (Unmul), Setyorini SSn (DKD), Yudianti Herawati SS MA, M Erwin Darma SS, Nurul Masfufah MPd, dan Aquari Mustikawati SS (Kantor Bahasa Kaltim) akhirnya memutuskan enam orang pemenang, berdasarkan akumulasi nilai yang diperoleh dari masing-masing juri.

Enam pemenang terdiri atas tiga putra dan tiga putri adalah :

Untuk putra, terbaik I atas nama Ali Sadikin Fatmaja (1.259). Terbaik II diraih Renaldy Kyfen Kapoyos (1.67), dan terbaik III direbut Eko Deddy Noulanto (1.054).

Sedangkan untuk putri, peringkat terbaik I diraih Nirmalasi (1.126). Terbaik II atas nama Riska Ayu Sylviani (1.117), dan terbaik III direbut Elsa Febrina Putri (1.088).

Atas kemenangannya, panitia mengganjar mereka dengan hadiah uang pembinaan masing-masing Rp4 juta bagi pemenang terbaik I dan sebuah piala, Rp3 juta terbaik II, dan Rp2 juta untuk terbaik III.

Bagi pemenang terbaik I, selanjutnya akan mewakili Kaltim untuk mengikuti pemilihan Duta Bahasa di tingkat nasional. Mulai 24-29 Oktober akan menjalani karantina.

Berita terkait : “…Tuhan Yang Maha Guyon” Rebut Juara I Lomba Penulisan Cerpen Tingkat Provinsi

Meski pemilihan Duta Bahasa tingkat provinsi ini dibuka untuk peserta dari Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara, namun semua predikat juara berhasil diraih peserta yang berasal dari Kota Samarinda.

Berbeda dengan beberapa lomba lainnya, beberapa predikat terbaik diraih dari kabupaten/kota seperti Pewara untuk guru SD hingga SLTA diraih peserta Balikpapan, dan penulisan cerita pendek tingkat SLTA direbut peserta dari Tenggarong. (LVL)

 

(Visited 50 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!