Pelantikan Bupati Malinau, Irianto Lambrie: Pegang Teguh Amanat dan Kepercayaan Rakyat

0 543

DETAKKaltim.Com, TANJUNG SELOR : Pelantikan Bupati Malinau Yansen TP dan Wakil Bupati Topan Amrullah  yang dilaksanakan di Gedung Wanita Jalan Serindit Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara (Kaltara) berlangsung hikmat. Sejumlah tokoh masyarakat, SKPD, pejabat eselon dan Kepala Daerah yang berada di wilayah Kaltara bahkan anggota DPR-Ri Ruhut Sitompul dan H Qomar  turut hadir dalam acara pelantikan ini, Senin (4/4/2016).

Pelantikan tersebut dipimpin Gubernur Kaltara Irianto Lambrie. Dalam kesempatan tersebut Irianto mengingatkan kepada Bupati dan Wakil Bupati untuk senantiasa memegang teguh amanat dan kepercayaan rakyat yang telah diberikan, serta mampu memimpin dan menjalankan tugas sesuai amanat Undang-Undang.

“Kepada Bupati agar senantiasa memegang teguh amanat dan kepercayaan rakyat yang telah diberikan, serta mampu memimpin dan menjalankan tugas sesuai amanat Perundang-Undangan yang berlaku dalam pemerintahan dan pembangunan di Kabupaten Malinau,” tutur Irianto.

Selain itu, Irianto juga memberikan apresiasi yang tinggi kepada penyelanggara pemilihan Kepala Daerah di seluruh kabupaten, khususnya di Kalimantan Utara serta kepada aparat keamanan TNI dan Polri dan pemerintah daerah kabupaten/kota maupun tokoh masyarakat. Secara khusus Gubernur memberikan penghargaan dan ucapan terima kasih, karena telah menciptakan suasana yang damai dalam penyelenggaraan pesta demokrasi. (fen)

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!