Gubernur Diharapkan Benahi Manajemen RSUD AM Parikesit

0 59

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Permasalahan pelayanan di RSUD AM Parikesit Kutai Kartanegara (Kukar) Kalimantan Timur yang dianggap buruk, sehingga didemo warganya yang menamakan diri Forum Peduli Kesehatan Masyarakat Kutai Kartanegara (FKMK), Rabu (28/9/2016)

Para demonstran meminta perhatian dari Pemerintah Provinsi Kaltim terkait hal ini, mengingat rumah sakit tersebut merupakan rumah sakit milik Pemerintah Daerah.

Zainudin, koordinator demonstran. (foto:My)
Zainudin, koordinator demonstran. (foto:My)

Demo yang digelar  di depan Kantor Gubernur Kaltim tersebut sebagai bentuk penyampaian aspirasi  kepada Gubernur Awang Farouk,  agar menangani persoalan RSUD di Kukar.

“Karena rumah sakit ini izinnya diterbitkan oleh Gubernur, berdasarkan rekomendasi pejabat berwenenang di bidang kesehatan, yang dalam perjalanan pengelolannya, terjadi penyimpangan-penyimpangan, penyalahgunaan wewenang dari pihak rumah sakit yang terkesan memaksakan kehendak terhadap paramedisnya,“ ungkap Zainudin, Ketua Forum Peduli Kesehatan Masyarakat Kutai Kartanegara.

Zainudin  menyatakan,  jika pihaknya juga  merespon keluhan dari  para dokter di rumah sakit tersebut, yang dikhawatrikan akan berdampak pada pelayanan terhadap masyarakat.

“Oleh karena itulah kami berharap terhadap  kepada Bapak Gubernur, selaku pejabat yang berwenang terhadap  RSUD AM Parikesit, agar membenahi manajemen rumah sakit dengan melakukan audit investigasi. Hal ini  demi  pelayanan bagi  masyarakat Kukar di bidang kesehatan, “ terang  Zainudin.

Berita terkait : Nilai RSUD AM  Parikesit Salah Urus, FPKMK Mengadu ke Pemprov Kaltim

Dengan adanya pembenanahan tersebut, menurut Zainudin, diharapkan dapat membuat masyarakat Kukar mendapatkan pelayanan kesehatan yang paripurna, sesuai standar, profesional dan bertanggung jawab dari pihak  RSUD AM Parikesit. (*MY)

 

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!