Diduga Terseret Arus Banjir, Tim Rescue Samarinda Terjun Mencari Abdul

Dwi : Menindak Lanjuti Laporan Anak Hilang

0 203
Abdul Purnama dalam pencarian. (foto : 1st)
Abdul Purnama dalam pencarian. (foto : 1st)

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA  : Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kelas A Balikpapan, akhirnya terjun melakukan pencarian terhadap Abdul Purnama Bin Ghofur (8) yang dilaporkan hilang, dan ditengarai terseret arus banjir saat bermain Air banjir di Jalan Ahmad Yani, Samarinda, Kamis (21/10/2021) Pukul 20:00 Wita.

“Kami dapat laporan dari RT 24 Pak Malik, menindak lanjuti laporan anak hilang. Dari kemarin belum ketemu, dicurigai anak tersebut hilang pada saat bermain di genangan Air,” kata Kepala KPP Balikpapan Melkianus Kotta melalui Dwi Adi wibowo Koordinator Unit Siaga SAR Samarinda, Sabtu (23/10/2021).

Dwi menjelaskan, Tim Recue Unit Siaga Samarinda akan melakukan pencarian pada titik-titik genangan Air dan Selokan yang dicurigai. Meski demikian, ia berharap anak tersebut masih bisa ditemukan dalam keadaan selamat.

Diakui tidak ada saksi dalam kejadian ini, sehingga pihaknyapun belum mendapat informasi yang pasti anak tersebut tenggelam atau hilang.

Tim Rescue Unit SAR Samarinda, kata Dwi lebih lanjut, akan melakukan pencarian sepanjang Jalan Ahmad Yani hingga Jalan Pemuda.

Menurutnya, jika anak tersebut memang tenggelam maka hari ini mestinya sudah bisa timbul dan menimbulkan aroma yang bisa menjadi patokan pencarian.

“Kalau memang berada di bawah Gorong-Gorong kita akan bongkar, dan kita akan evakuasi,” jelasnya.

BERITA TERKAIT :

Hingga saat ini, diakui Tim Rescue Unit SAR Samarinda masih menghadapi kendala minimnya informasi terkait kejadian tersebut. Tenggelam atau hilang, karena tidak ada saksi mata.

Selain Unit Siaga SAR Samarinda, sejumlah unsur ambil bagian dalam upaya mencari Abdul Purnama di antaranya Polair Polda, BPBD Kota Samarinda, BPBD Provinsi Kaltim, Relawan, dan masyarakat. (DETAKKaltim.Com)

Penulis : LVL

(Visited 2 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!