BREAKINGNEWS! Tenggelam, Tim SAR Temukan Noorohim Meninggal

Melkianus : Kondisi MD

0 87

DETAKKaltim.Com, KUTAI KARTANEGARA : Tim SAR Gabungan melaporkan telah menemukan Noorahim (18), korban yang dilaporkan diduga tenggelam di Perairan Sungai Mahakam, Dusun Loa Ranten, Desa Loa Janan Ulu.

Melansir informasi yang diterimanya dari lokasi pencarian, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Balikpapan Melkianus Kotta mengatakan, korban Noorohim ditemukan Tim SAR Gabungan dalam keadaan meninggal dunia (MD).

Melkianus menjelaskan, pada Pukul 16:52 Wita Tim SAR Unit Siaga SAR Samarinda tiba di lokasi kejadian (LKP) dan langsung melaksanakan pencarian. Setelah melakukan pencarian sekitar setengah jam, korban berhasil ditemukan.

“Pada Pukul 17:20 Wita Tim SAR Gabungan berhasil menemukan korban Noorohim dalam keadaan MD pada Koordinat   0°34’21.72″S 117° 5’9.54″T dengan jarak 1 Km arah hilir dari LKP,” jelas Melkianus dalam keterangan tertulisnya yang diterima DETAKKaltim.Com Pukul 18:03 Wita.

Setelah ditemukan, korban kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit I A Moeis Samarinda.

Sebelumnya, Noorohim, warga Kutai Kartanegara (Kukar) yang beralamat di Jalan Gerbang Dayaku, RT 16, Dusun Loa Ranten, Desa Loa Janan Ulu, Kabupatn Kukar, dilaporkan hilang dan diduga tenggelam di Perairan Sungai Mahakam ,Dusun Loa Ranten, Desa Loa Janan Ulu.

BERITA TERKAIT :

Melansir keterangan Relawan Regana Idi, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Balikpapan Melkianus Kotta mengatakan, laporan diterima, Senin (18/7/2022) Pukul 16:05 Wita. Dalam laporan pelapor menyebutkan, kejadian tersebut terjadi Minggu, (17/7/2022) sekitar Pukul 00:30 Wita.

Kronologis kejadian dijelaskan, Sabtu (16/7/2022) Pukul 23:30 Wita, Yopi Pahlevi sepupu Noorohim mengatakan korban masih berada di dalam kamar.

Kemudian, Minggu (17/7/2022) Pukul 00:30 Wita korban Noorohim diketahui sudah tidak ada di dalam kamarnya sampai saat ini.

“Keluarga melakukan pencarian namun belum diketemukan,” jelas Melkianus dalam keterangan tertulisnya yang diterima DETAKKaltim.Com Pukul 17:12 Wita.

Senin (18/7/2022), lanjut Melkianus, baru diyakini Noorohim diduga tenggelam. Keterangan yang diperoleh, diketahui Noorohim mengalami gangguan mental.

“Berdasarkan analisa Kepolisian, diketemukan jejak kaki yang mengarah ke Sungai Mahakam,” jelas Melkianus lebih lanjut.

Pada kejadian ini, 2 orang menjadi saksi masing-masing Mattamin (64) dan Masitah (63). Keduanya beralamat di Jalan Gerbang Dayaku, RT 16, Desa Loa Janan Ulu, Kukar.

Mendapat laporan tersebut, Tim Rescue Unit SAR Siaga Samarinda beranggotakan 5 orang berangkat melakukan pencarian. Sejumlah unsur ambil bagian dalam pencarian di antaranya Regana, Emergency Scoting Ambulance, masyarakat setempat, dan keluarga korban. (DETAKKaltim.Com)

Penulis  : LVL

(Visited 2 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!