BREAKINGNEWS! Berlayar Menuju Selat Makassar Seorang Pemancing Hilang  

0 306

DETAKKaltim.Com, BALIKPAPAN : Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kelas A Balikpapan Gusti Anwar Mulyadi melalui Kasie Ops dan Siaga Octavianto, dalam pesan singkatnya yang diterima DETAKKaltim.Com menyebutkan telah menerima laporan kecelakaan air di Perairan Selat Makassar, Minggu (31/5/2020) Pukul 08:40 Wita.

Kecelakaan menimpa Bima (20), seorang pemancing yang hilang dari atas Kapal Klotok yang digunakan menuju area pemancingan. Informasi tersebut diterima pada Pukul 08:20 Wita yang dilaporkan Ari (25), rekan korban.

Kronologis peristiwa naas tersebut diceritakan Ari bermula pada Pukul 06:00 Wita, pemancing berjumlah 10 orang berangkat dari Jembatan Manggar tujuan RIG di Selat Makassar untuk keperluan mancing menggunakan Kapal Klotok. Namun di tengah perjalanan pada Pukul 07:00 Wita, Bima sudah tidak berada di kapal yang sedang berjalan ke lokasi mancing.

“Setelah dilaksanakan pengecekan dan pencarian oleh mereka korban tidak ditemukan. Kemudian melapor ke Kansar Balikpapan,” kata Octavianto melansir keterangan pelapor.

Merespon laporan tersebut, Tim Rescue KPP bergerak menuju ke lokasi kejadian menggunakan KN 408 dengan membawa peralatan SAR Air pada Pukul 08:43 Wita, untuk melakukan pencarian terhadap warga yang beralamat di Jalan RE Martadinata, Balikpapan tersebut.  (DK.Com)

Penulis : LVL

(Visited 21 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!