Pilgub Kaltim, Hadi Ungkap Beasiswa Kaltim Rp2,5 Trilyun Jika Terpilih

Periode 2019-2024 Berikan Beasiswa Rp1,2 Trilyun

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA: Calon Wakil Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Hadi Mulyadi kembali mengungkapkan berbagai capaian signifikan, yang telah diraih selama 5 tahun terakhir bersama Isran Noor dalam memimpin Kaltim.

Dalam acara Pengukuhan Tim Koalisi Partai Pemenangan HADI-ISRAN Kota Samarinda, Hadi menyebutkan sejumlah keberhasilan yang tidak hanya memberikan dampak nyata bagi masyarakat, tetapi juga membawa Provinsi ini menjadi sorotan nasional.

Salah satu prestasi terbesar yang mereka capai adalah terwujudnya pemindahan Ibu Kota Nusantara (IKN) ke Kaltim. Hadi memandang, kebijakan tersebut merupakan hasil dari perjuangan keras dan diplomasi panjang yang dilakukan oleh Isran Noor.

“Penetapan Kaltim sebagai lokasi IKN membuka peluang besar bagi Provinsi ini, untuk berkembang lebih pesat ke depannya,” tutur Hadi di Hotel Mesra, Rabu (2/10/2024).

Di Sektor Pendidikan, Hadi memaparkan bagaimana pemerintahan Isran-Hadi telah berhasil mengalokasikan anggaran Beasiswa yang signifikan untuk putra-putri Kaltim.

Selama periode kepemimpinan mereka, Beasiswa yang diberikan mencapai total Rp1,2 Trilyun, sebuah angka yang dinilai terbesar di Indonesia.

Beasiswa ini bukan sekadar program, tetapi investasi jangka panjang untuk masa depan generasi muda Kaltim. Ia memastikan bahwa setiap anak di Kaltim memiliki kesempatan yang sama untuk mengejar pendidikan, tanpa terbatas oleh kondisi ekonomi.

Jika kami kembali terpilih, alokasi Beasiswa akan ditingkatkan hingga Rp2,5 Trilyun,” ungkap Hadi.

Baca Juga:

Selain prestasi di Bidang Pendidikan, Hadi juga menyinggung keberhasilan lainnya dalam pengelolaan keuangan daerah.

Ia menyebutkan, di bawah kepemimpinan Isran Noor, Kaltim mencatat sejarah dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang mencapai Rp23,5 Trilyun, tertinggi sepanjang sejarah Provinsi ini.

Lebih lanjut ia mengungkapkan, Kaltim juga menjadi satu-satunya Provinsi di Indonesia yang mendapatkan kompensasi emisi dana karbon sebesar Rp1,65 Trilyun.

Selain pencapaian di Sektor Ekonomi dan Lingkungan, Hadi menyoroti keberanian Isran Noor dalam menghadapi kebijakan pusat yang dinilai merugikan. Salah satunya adalah ketika Isran Noor menentang rencana penghapusan tenaga honorer oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB).

Menurut Hadi, keberanian Isran menentang rencana ini berhasil membatalkan kebijakan tersebut sehingga ribuan tenaga honorer di Kaltim tetap dapat bekerja dengan tenang.

Hadi juga menyoroti kebijakan pro-rakyat lainnya, seperti pemberian mobil dinas untuk kepala sekolah SMA dan SMK di Kaltim. Kebijakan ini merupakan bentuk apresiasi kepada para pendidik yang telah bekerja keras memajukan pendidikan di wilayah tersebut.

Dengan sederet capaian yang telah diraih, Hadi Mulyadi optimis pasangan Isran-Hadi mampu meraih kemenangan di Pilgub 2024 mendatang. Ia bahkan menargetkan perolehan suara sebesar 70% dalam pemilihan nanti.

“Pak Isran adalah figur yang dipercaya, dan saya bangga bisa berdiri di sampingnya. Saya yakin 1000 persen.” tutup Hadi. (DETAKKaltim.Com)

Penulis : Lisa

Editor : Lukman

(Visited 10 times, 10 visits today)
Beasiswa KaltimIsran HadiPilgub Kaltim
Comments (0)
Add Comment