Rayakan HUT Ke-46, PD XVIII FKPPI Kaltim dan STMIK Wicida Gelar Donor Darah

Bustomi: Kami Mengapresiasi
Kegiatan donor darah besutan PD XVIII FKPPI Kaltim dan STMIK Wicida. (foto: Exclusive)

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA: Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-46, Pengurus Daerah Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-POLRI (PD XVIII KB FKPPI) Kalimantan Timur (Kaltim), menyelenggarakan aksi donor darah bekerja sama dengan STMIK Widya Cipta Dharma (Wicida), Kamis (12/9/2024).

Acara ini berlangsung di Aula kampus STMIK Wicida, Jalan M Yamin Nomor 25 Samarinda, dan mendapat sambutan positif dari sivitas Akademika.

Kegiatan sosial ini bertujuan untuk mendukung pemenuhan stok darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Samarinda, Kaltim, dan membantu masyarakat yang membutuhkan darah.

Ketua PD FKPPI Kaltim Edny AS mengatakan, acara ini tidak hanya sebagai perayaan ulang tahun organisasi, tetapi juga sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

“Di usia Ke-46 ini mengusung tema, Dengan Nilai-Nilai Pancasila Semangat Bineka Tunggal Ika Kita Kokohkan Persatuan dan Kesatuan Negara Mencapai Cita-Cita Proklamasi. Kami ingin memberikan dampak yang positif bagi masyarakat, salah satunya melalui kegiatan donor darah ini. Kami harap langkah kecil ini bisa bermanfaat besar, bagi mereka yang membutuhkan,” ungkap Edny.

Kerja sama antara PD FKPPI Kaltim dan STMIK Wicida menegaskan komitmen kedua pihak, untuk terus aktif dalam kegiatan kemanusiaan.

Ketua STMIK Wicida H Tommy Bustomi turut menyampaikan rasa bangga, atas partisipasi lembaganya dalam kegiatan ini. Menurutnya, donor darah merupakan wujud nyata kepedulian civitas akademika terhadap masyarakat luas.

“Donor darah ini adalah salah satu cara sederhana, namun efektif untuk membantu sesama. Kami mengapresiasi kerja sama dengan FKPPI Kaltim dan berharap kegiatan seperti ini bisa dilakukan secara berkelanjutan,” ucap Bustomi.

Baca Juga:

Donor darah yang berlangsung seharian ini diikuti oleh lebih dari 40 peserta, termasuk Mahasiswa, Dosen, anggota PD FKPPI. Setiap kantong darah yang terkumpul akan didistribusikan oleh PMI untuk kebutuhan medis di Kaltim, khususnya di rumah sakit yang menangani pasien dengan kondisi darurat.

Perwakilan PMI Samarinda yang enggan disebut namanya mengungkapkan, aksi donor darah seperti ini sangat membantu dalam menjaga ketersediaan stok darah, terutama di masa-masa krisis atau darurat kesehatan.

“Kegiatan donor darah ini adalah langkah mulia. Kami sangat terbantu dengan jumlah kantong darah yang terkumpul. Terima kasih kepada PD FKPPI dan STMIK Wicida atas inisiatif ini,” tuturnya.

Selain donor darah, para peserta juga mendapatkan edukasi mengenai pentingnya donor darah bagi kesehatan tubuh. Edukasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mendonorkan darah secara rutin, mengingat kebutuhan darah di Indonesia masih cukup tinggi.

Acara berlangsung lancar dan ditutup dengan lantunan musik yang bawakan oleh Hadi Mulyadi, calon Wakil Gubernur Kaltim.

“Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap bisa menjadi pemicu bagi kegiatan-kegiatan kemanusiaan lainnya di masa mendatang. Semoga donor darah dapat menjadi agenda rutin,” kata  Edny.

Acara donor darah ini menjadi momentum bagi PD FKPPI Kaltim dan STMIK Wicida untuk terus berkolaborasi dalam kegiatan sosial lainnya, dengan harapan semakin banyak pihak yang terinspirasi untuk turut serta dalam membantu masyarakat yang membutuhkan darah. (DETAKKaltim.Com)

Penulis : Fajar Fahrudin-Kaltim

Editor: Lukman

(Visited 41 times, 1 visits today)
Bustomi STIMIKDonor DarahEdny FKPPISTIMIK Wicida
Comments (0)
Add Comment