Pisah Sambut Kapolres Kutim, Bupati Puji AKBP Welly

Ardiansyah : Banyak Memberikan Kontribusi Besar

DETAKKaltim.Com, KUTAI TIMUR : Bupati Kutai Timur (Kutim) menyampaikan apresiasinya atas kinerja dan dedikasi Kapolres Kutim AKBP Welly Djatmoko selama ini di wilayah Kutai Timur. Ia menilai, terciptanya keamanan, ketentraman dan kesuksesan kemajuan masyarakat serta daerah Bumi Untung Banua (sebutan Kutim), tidak terlepas dari peran dan kerja keras Kapolres Kutim beserta jajarannya. 

“Kapolres Kutim AKBP Welly Djatmoko telah banyak memberikan kontribusi besar untuk masyarakat dan daerah ini. Khususnya, membantu mensukseskan program pemerintah. Apalagi saat beliau ditugaskan di Kutim dihadapkan dengan situasi pandemi Covid-19,” jelas Ardiansyah saat memberikan sambutan pada acara Kenal Pamit Polres Kutim, Senin (11/7/2022) malam.

Menurutnya, sinergi antara Pemkab Kutim dan Polres Kutim telah terjalin dengan baik.

“Selaku pimpinan daerah, saya juga mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas di Kutim kepada bapak AKBP Anggoro Wicaksono sebagai Kapolres Kutim yang baru. Dan Pak Anggoro ini bisa dikatakan bukan orang baru di Kutim, makanya saya sering bilang jangan coba-coba minum Air Sangatta karena pasti akan kembali lagi,” kelakarnya.

Orang nomor satu di Kutim itu menuturkan, dengan pergantian Kapolres Kutim ini, sinergitas antara Pemkab Kutim dan Polres tidak berubah dan tetap akan terjalin dengan baik.

“Kami berharap kiranya jalinan kerja sama antara unsur Forkopimda yang telah dilakukan oleh pejabat terdahulu dapat diteruskan, sehingga di dalam pelaksanaan tugas-tugas yang kita emban selaku pimpinan dalam mencapai tujuan dan cita-cita pembangunan daerah dapat terwujud dan terlaksana dengan hasil yang baik.” tandasnya.

Kapolres Kutim yang lama AKBP Welly Djatmoko melalui sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih, kepada Pemerintah Kutim khususnya Bupati dan Wakil Bupati Kutim. Ia juga, menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajarannya dan masyarakat Kutim serta para pihak lainnya.

“Terima kasih atas kebersamaan selama ini. Terima kasih juga telah banyak membantu tugas kami Kepolisian dalam menjalan fungsi dan tanggung jawab di Kutai Timur,” ucapnya.

Diakui Welly, 2 hari setelah resmi menjabat sebagai Kapolres Kutim, Welly dihadapkan dengan kasus Covid-19.

Baca Juga :

Menurut Welly, itu merupakan pengalaman tersendiri baginya. Pasalnya, awal menjabat Kapolres Kutim sudah menangani kasus Covid-19 yang juga melanda seluruh dunia dan berakhirnya masa jabatan di Polres Kutim, kasus Covid-19 pun sudah mulai menghilang.

“Jadi bisa dikatakan saya ini Kapolres spesialis Covid-19, awal bertugas menangani Covid-19 hingga selesai bertugas Covid-19 pun selesai,” kelakarnya.

Kapolres Kutim yang baru, pada momentum inipun, juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas sambutan yang luar biasa dari pemerintah dan para pihak lainnya dalam acara Kenal Pamit ini. AKBP Anggoro menyebutkan, baginya Kutim bukan daerah yang baru.

Namun Kutim adalah daerah ia meniti jenjang karir, di antaranya awal bertugas sebagai Kanit Laka Satlantas Polres Kutim pada tahun 2003 dan Kanit II Satreskrim Polres Kutim pada tahun 2005. Hingga dipercayai menjadi Kapolsek Bengalon pada tahun 2006.

Berselang setahun, ia kembali bertugas ke Mapolres Kutim sebagai Kanitindik, posisi itu dijabat tahun 2007. Bahkan ia pernah ditunjuk sebagai Ketua Tim Pemberantasan Illegal Logging (Pembalakan Liar).

“Kembali ke Kutim saya kaget melihat perkembangan Sangatta yang sangat pesat sekali, awal saya di sini semua masih hutan. Saya mengharapkan kerja sama dari unsur Forkopimda dan seluruh masyarakat Kutim, agar sama-sama menjaga situasi Kamtibmas, agar tetap dalam keadaan aman dan kondusif.” tuturnya menandaskan. (DETAKKaltim.Com)

Penulis: HB/ADV Diskominfo

Editor: Lukman

(Visited 7 times, 1 visits today)
AKBP AnggoroAKBP WellyArdiansyah SulaimanBupati KutimKapolres Kutim
Comments (0)
Add Comment