Catat Rekor MURI, 4.160 Peserta Tari Jepen Warnai Peringatan HUT Kaltim

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-60 Provinsi Kalimantan Timur diwarnai pagelaran Tari Jepen massal, tidak kurang dari 4.000 peserta memenuhi Stadion Sempaja Samarinda, Senin (9/1/2017).

Dengan melibatkan peserta dari berbagai instansi di lingkungan Pemprov Kaltim dan peserta upacara berbagai unsur seperti TNI, Polri, Ormas, pelajar, termasuk tamu undangan.

Wakil Wali Kota Samarinda Nusyirwan Ismail dan beberapa kepala daerah lainnya serius mengikuti gerakan Tari Jepen. (foto;LVL)

Bahkakn para bupati/wakil bupati, wali kota/wakil wali kota, juga Pangdan VI/Mulawarman Mayjen TNI Johny L Tobing, Kapolda Kaltim Irjen Pol Safaruddin, dan Kajati Kaltim Abdoel Kadiroen serta Ketua DPRD Katlim H Syahrun turut ambil bagian menari tarian khas Kutai tersebut.

Banyaknya peserta yang ambil bagian dalam Tari Jepen yang digelar di bawah cuaca mendung, membuat peristiwa itu masuk dalam catatan Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai Tari Jepen dengan peserta terbanyak.

Bahkan menurut Manager MURI Sri Widayati yang datang langsung menilai kegiatan ini mengatakan, peserta yang mengikuti tarian tersebut melebihi dari target. Sebelumnya target yang diusulkan hanya 3.700 namun yang mengikuti terhitung 4.160 orang.

Berita terkait : 60 Tahun Kaltim, AFI : Momentum Introspeksi

“Target tercapai melebihi yang diusulkan,” sebutnya singkat kepada Wartawan DETAKKaltim.Com usai penyerahan piagam Rekor MURI.

Tari Jepen merupakan kesenian khas Kalimantan Timur yang dikembangkan oleh Suku Kutai  yang mendiami kawasan pesisir Sungai Mahakam, dengan ragam gerak dipengaruhi oleh kebudayaan Melayu dan Islam. Tari Jepen biasanya diiringi oleh musik tradisi yang disebut Tingkilan. (LVL)

 

(Visited 23 times, 1 visits today)
HUT KaltimRekor MURITari Jepen
Comments (0)
Add Comment