Reses, Anggota DPRD Kaltim Dapil Kukar Prioritaskan Masyarakat Petani

0 29
DPRD Kaltim

DETAKKaltim.Com,SAMARINDA : Reses masa sidang I DPRD Kaltim 2019, dilaksanakan sejak 28 Oktober sampai dengan 4 November 2019. Wakil Ketua DPRD Kaltim Muhammad Samsun telah melakukan reses di salah satu wilayah daerah pemilihan (Dapil) Kutai Kartanegara.

Dilaksanakan di Desa Bukit Raya Kecamatan Tenggarong Seberang  dan dihadiri Plh Kades, Kades terpilih, Kepala Dusun, Ketua RT, PPL Pertanian dan Kelompok Tani binaan, Rabu (30/10/2019).

Dalam sambutannya, Samsun mengapresiasi kinerja para petani yang sudah berusaha bekerja demi memenuhi kebutuhan pangan di Kaltim.

“Saya ucapkan terima kasih kepada para petani di Bukit Raya yang telah bekerja keras memenuhi kebutuhan pangan Kaltim,” tuturnya kepada para tamu undangan yang mayoritas petani.

Dilanjutkan Samsun, ia berharap agar lahan pertanian di wilayah Tenggarong Seberang tidak akan beralih menjadi lahan tambang.

“Saya minta lahan pertnian tidak beralih jadi lahan tambang,” katanya.

Dari hasil reses, dijelaskan oleh Samsun, ada beberapa poin permasalahan yang dihadapi petani, di antaranya, pertama, produktifitas petani menurun karena faktor alam, banjir dan kemarau panjang. Kedua, perlunya normalisasi sungai alam yang melintasi 6 desa, agar tidak lagi banjir. Ketiga, perlunya mekanisasi pertanian, dan teknologi tepat guna, karena tenaga kerja pertanian makin berkurang.

Daerah kunjungan kerja untuk awal masa sidang I, politisi PDIP ini akan blusukan ke beberapa titik, yaitu Bukit Raya Tenggarong Seberang, Ponoragan Loa Kulu, Muara Jawa Ilir, Anggana Sidomulyo, Sanga-Sanga Dalam, dan Samboja. (Nina)

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!