Pasca Pemilu, Polres Kutim Gelar Tablig Akbar

0 36

DETKKaltim.Com, KUTAI TIMUR : Eratkan kembali hubungan kekeluargaan, persaudaraan, dalam masyarakat pasca berlangsungnya Pemilu 2019, Polres Kutai Timur (Kutim) menggelar Tablig Akbar dan Doa Bersama masyarakat Kutim di Masjid Nurul Iman Al Qubaiyah, Bukit Pelangi, Sangatta Utara, Kamis (2/5/2019)

Tabligh Akbar yang diisi oleh Ustadz Agus Khoirul Huda sebagai penceramah ini dihadiri oleh ratusan masyarakat dari berbagai golongan umur dan strata sosial, baik yang ada di kawasan Bukit Pelangi maupun masyarakat di kawasan Sangatta Utara dan sekitarnya.

Kapolres Kutim AKBP Teddy Ristiawan menyampaikan, tujuan diadakannya kegiatan ini adalah agar kondusifitas dalam masyarakat tetap terjaga dan tercipta. Yakni situasi kekeluargaan yang sama seperti saat sebelum Pemilu 2019. Selain pula sebagai bentuk syukur Pemilu Kutim sukses.

“Pasca pelaksanaan kegiatan pemungutan suara dalam pemilu 2019, kita mengundang seluruh elemen masyarakat. Kita undang untuk bersilaturrahmi dan kembali mempererat tali persaudaraan kita. Tidak ada lagi, kuning, hijau, biru dan lainnya, (sebab) kita semua sama,” tegas AKBP Teddy Ristiawan.

Ia mengatakan, dengan adanya tablig akbar ini, segala bentuk perbedaan pendapat yang sempat membuat hubungan sesama merenggang waktu Pemilu kembali normal. Saat ini progress Pemilu menyisakan penghitungan suara yang dilakukan oleh pihak KPU.

“Pemilu 2019 ini telah usai, alhamdulillah berjalan dengan aman, lancar dan tidak ada gangguan apa-apa. Namun saya minta masyarakat tetap pintar dan selektif dalam menerima serta menyebarkan informasi. Apalagi terkait hasil Pemilu 2019, biarkan KPU bekerja. Mari berdoa bersama, memohon keputusan dan hasil terbaik dari Pilpres dan Pileg ini,” ajaknya.

Kabag Sosial Andi Abdul Rahman yang turut hadir dalam kegiatan tabliq akbar mengapresiasi seluruh peran aktif masyarakat, yang telah membantu TNI/Polri dalam menjaga stabilitas dan kondusifitas Pemilu. Mulai awal masa kampanye sampai pasca Pemilu. Sehingga dalam pelaksanaan Pemilu 2019 di Kutim tetap aman dan damai, tidak ada kendala.

“Dengan kegiatan (tablig akbar) ini, saya berharap mampu menentramkan hati masyarakat usai pelaksanaan Pemilu. Sekaligus menyambut bulan suci ramadhan yang kita awali dengan kegiatan baik seperti ini. Insya Allah amal pahala kita bertambah, amin,” tutupnya. (RH)

(Visited 5 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!