Krisis, Ekonomi Brasil Minus 3,8% di 2015

0 123

Brasilia : Ekonomi Brasil turun tajam pada 2015 lalu, pertumbuhannya minus 3,8%. Pemicunya, banyak perusahaan yang memangkas rencana investasinya dan melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) kepada lebih dari 1,5 juta pekerjanya.

Kondisi ekonomi yang lesu bisa membawa Brasil kepada resesi ekonomi yang dalam.

Menurut data agensi statistik Brasil yang dilansir dari Reuters, Jumat (4/3/2016), di kuartal IV-2015, ekonomi Brasil jatuh minus 1,4%. Pertumbuhan ekonomi Brasil di 2015 adalah yang terburuk di antara negara G20 lainnya.

Sepenjang kuartal IV-2015, hanya sektor agrikultur yang masih tumbuh 2,9%. Sementara sektor industri dan jasa turun 1,4%. Konsumsi rumah tangga turun 1,3%, investasi juga jatuh 4,9%. Kemudian, konsumsi pemerintah juga turun 2,9%.

Untuk tahun ini, proyeksi perekonomian Brasil juga buruk. Bank sentral Brasil memperkirakan adanya penurunan 3,45%.

Hancurnya perekonomian Brasil ini disebabkan krisis politik yang terjadi, tingginya inflasi, dan jatuhnya harga komoditas yang menjadi andalan ekspor negara tersebut.

Brasil merupakan negara dengan perekonomian terbesar nomor 7 di dunia. Resesi terjadi, saat Presiden Dilma Roussef menerapkan kebijakan simulus yang banyak memakn anggaran, kemudian ada kenaikan pajak dan suku bunga acuan yang dilakukan. Kebijakan Rousseff ini menurunkan popularitasnya, banyak aksi demonstrasi di jalan meminta Rousseff diturunkan. (Sumber:Detik.com)

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!