Kaltim di PON XIX, 15 Keping Emas Hari Ke 11

1 122

*** Buka Peluang Raih Posisi Ke 4 Besar

DETAKKaltim.Com, BANDUNG : Hingga hari ke 11 perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 digelar, berdasarkan data yang dikumpulkan Wartawan DETAKKaltim.Com, Kaltim telah mengumpulkan Medali Emas sebanyak 15 Keping, Medali Perak 25 dan Medali Perunggu 47.

Meski belum ada data resmi PB PON terkait perolehan medali sementara kontingen PON XIX/2016 hingga hari ke 11, namun berdasarkan data yang dikeluarkan Bidang Pertandingan, Kontingen Kaltim telah berhasil menembus posisi 5 besar menggeser Sumatera Utara yang sebelumnya bercokol di posisi tersebut.

Upacara Penghargaan Pemenang Cabor Layar
Upacara Penghargaan Pemenang Cabor Layar nomor Laser Standart Class Marathon . (foto:1st)

Meski belum aman hingga PON berakhir, namun menurut Syahril Bardin Wakil Sekretaris IV Official Kontingen Kaltim, posisi Kaltim baik.

“Belum aman hingga akhir PON, tapi insya Allah posisi kita baik,” ujar Syahril dikutip dari group WhatsApp Info PON XIX 2016, sebuah group internal Kontingen Kaltim.

Melalui pesan singkatnya (SMS), Muslimin Wakil Ketua III Kontingen Kaltim mengamini pertanyaan Wartawan DETAKKaltim.Com jika peluang Kaltim untuk masuk ke posisi 4 terbuka.

“Insya Allah (ada peluang masuk posisi 4-red). Saat ini masih peringkat 5, masih banyak medali yang diperebutkan,” ujarnya.

Sejumlah atlet Kaltim yang mempersembahkan medali di hari ke 11 antara lain;

Cabor Angkat Berat, Awang Latif 59Kg/Putra (Emas), Widari 48Kg/Putri (Emas), Adut 66kg/Putra (Perunggu).

Kempo Embu  Pasangan Campuran, Ajeng Roro dan Caesar (Emas).

Gulat Putri, Dewi Ulfa 55Kg (Emas), Hamka 61kg (Emas)

Cricket Putri nomor tanding Twentys Medali Perunggu

Balap Motor, Abdul Hamid Kelas Individual 125cc (Perak), F Kete Kelas 150cc individual (Perak).

Cabor Layar, Burhanul Akram Laser Standart Class Marathon (Perunggu).

Taekwondo nomor Poomsae Beregu Putri (Perunggu).

Atletik nomor Dasa Lomba, Gayus (Perunggu).

Pencak Silat, M Arya/Rio (Perak). (LVL)

Perolehan Medali Sementara Hari Ke 11.
Perolehan Medali Sementara Hari Ke 11.

 

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!