Danrem 091/ASN Hadir Dalam Rakor Penanggulangan Karhutla

0 45

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Rapat Koordinasi (Rakor) Pencegahan Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan di Kalimantan Timur, serta rapat koordinasi penyusunan rencana distribusi peralatan PB Tahun 2017 yang diselenggarakan Pemprov Kaltim di ruang tepian 1 lantai 2 Kantor Gubernur Kaltim Jln Gajah Mada, Kelurahan Bugis, Kecamatan Samarinda Kota, Samarinda, Kaltim, Senin (11/9/2017).

Hadir dalam acara tersebut antara lain Danrem 091/Asn Brigjen TNI Irham Waroihan S. Sos, Kasrem 091/Asn Kolonel Inf Frengki E Riupasa S.Sos, Kasi Ops Rem 091/Asn Kolonel Inf Eben L Tobing, Plt Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Kaltim Dr Hj Meliana SE MM, Kepala stasiun Meteorologi Temindung (BMKG) Sutrisno, Ah MG,  Polda Kaltim diwakili Kombes Pol Yohanes, dan AKBP Ahmad Suyadi, Para Dandim Jajaran Korem 091/Asn dan Kepala Pelaksana BPBD seluruh Kaltim.

Dalam paparan Danrem 091/ASN yang disampaikan Kasrem 091/ASN Kolonel Inf Frengki E Riupasa S. Sos menyampaikan, pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) tahun 2017 adalah menindaklanjuti arahan Presiden Joko Widodo pada Rapat Kerja Nasional Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan Tahun 2017 di Istana Negara tanggal 23 Januari 2017, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KemenLHK) bersinergi dengan berbagai pihak melaksanakan upaya-upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan.

Upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) agar tidak munculnya titik api dan menekan tingkat bahaya Karhutla utamanya di provinsi Kalimantan Timur. Upaya pencegahan Karhutla yang telah dilaksanakan yaitu berupa peningkatan status kedaruratan, patroli terpadu, operasi udara yang meliputi patroli udara, water bombing, pembuatan hujan buatan/ Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC), dan operasi darat yang meliputi patroli mandiri dan pemadaman dini.

Baca juga : Danrem 091/ASN Beri Kuliah Umum di Universitas Mulawarman

Danrem juga memberikan instruksi kepada para Dandim jajaran Korem 091/ASN agar membuat Posko dan membentuk Satgas penanggulangan bencana alam Karhutla, dengan memberdayakan seluruh potensi serta melibatkan semua instansi terkait yang ada di wilayah masing-masing.

“Laksanakan pemadaman api di tempat terjadinya Karhutla dan pengungsian terhadap masyarakat yang terkena dampak bencana alam Karhutla, terima  dan  salurkan bantuan kemanusiaan kepada masyarakat serta laksanakan kegiatan  rehabilitasi, rekonstruksi pada tahap pasca bencana,” katanya. (Penrem 091/ASN/LVL).

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!