83 Persen Masyarakat Kaltim Alami Hipertensi, Ke-3 Tertinggi di Indonesia

Jaya: Ada Aplikasi Namanya ASIK

0 45

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA: Kalimantan Timur menempati tingkat hipertensi yang sangat tinggi, yakni posisi Ketiga di Indonesia, dimana sebanyak 83 persen masyarakat di daerah ini mengalami tekanan darah tinggi.

Untuk mengatasi masalah tersebut, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaltim Jaya Mualimin mendorong masyarakat untuk mulai merubah pola makan. Asupan gula, garam, dan lemak harus diatur dengan lebih ketat untuk membantu menurunkan risiko hipertensi dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Mengadopsi gaya hidup sehat, termasuk diet seimbang dan aktivitas fisik yang teratur, juga sangat penting untuk mengendalikan tekanan darah dan mencegah komplikasi yang lebih serius.

“Masyarakat harus mulai merubah pola makan, gula, garam, lemak harus diatur,” ujarnya kepada awak media disela-sela kegiatan pemecahan rekor MURI pengukuran tekanan darah massal, di Kantor Gubernur Kaltim, Minggu (9/6/2024).

Baca Juga:

Mengantisipasi masalah tekanan darah tersebut, Jaya juga menyoroti aplikasi milik Kementerian Kesehatan RI, yakni Aplikasi Sehat Indonesiaku (ASIK). Aplikasi ini membantu masyarakat menjaga kesehatan, termasuk mengontrol tekanan darah agar tetap stabil.

“Ada aplikasi namanya ASIK, kita bisa tahu dari akun kita sendiri, penting dijaga untuk tekanan tidak naik,” tutupnya.

ASIK diluncurkan Kementerian Kesehatan RI melalui Digital Transformation Office. Aplikasi ini mencatat imunisasi, mendeteksi dini penyakit menular dan tidak menular, serta mendukung program Posyandu. ASIK memudahkan petugas dalam mengecek dan memverifikasi data sesuai wilayah.(DETAKKaltim.Com/ADV.Diskominfo)

Penulis: Lisa

Editor: Lukman

(Visited 38 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!