
Anggota DPRD Kaltim H Nurhadi Saputra bersama warga dalam Sosialisasi Perda Nomor 2 Tahun 2022 tentang Penyelenggaraan Pembangunan Ketahanan Keluarga. (foto: Exclusive)
• Dorong Terbentuknya Generasi Tangguh
DETAKKaltim.Com, BALIKPAPAN: Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) terus berupaya memperkuat ketahanan keluarga sebagai pilar utama kesejahteraan masyarakat.
Salah satunya melalui kegiatan sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 2 Tahun 2022 tentang Penyelenggaraan Pembangunan Ketahanan Keluarga, yang digelar di Lapangan RT 95, Kelurahan Manggar, Balikpapan Timur, Senin (14/3/2025).
Anggota DPRD Kaltim H Nurhadi Saputra yang hadir dalam kegiatan ini menegaskan, Perda tersebut memiliki peran strategis dalam meningkatkan kualitas hidup keluarga, tidak hanya dari sisi fisik dan ekonomi, tetapi juga aspek mental dan spiritual.
“Ketahanan keluarga mencakup kekuatan menyeluruh, baik secara materiil maupun batiniah. Keluarga yang seimbang dalam ketiga aspek ini akan lebih siap menghadapi tantangan kehidupan,” ujar Nurhadi di hadapan para peserta.
Baca Juga:
- Jelang Lebaran, Anggota DPRD Kaltim Minta Jalan Rusak Diperbaiki
- Ketua DPRD Kaltim Kritik Durasi Investigasi Jembatan Mahakam
- DPRD Kaltim Pantau Perkembangan RUU TNI
Ia juga menyoroti pentingnya sinergi antara berbagai pihak, dalam mewujudkan tujuan Perda tersebut. Menurutnya, keberhasilan membangun ketahanan keluarga tidak bisa hanya dibebankan kepada individu atau keluarga semata, melainkan perlu dukungan kolektif dari pemerintah, masyarakat, hingga sektor swasta.
“Semua pihak harus terlibat aktif. Hanya dengan kolaborasi, program-program pembangunan keluarga bisa berjalan optimal dan berdampak nyata bagi masyarakat,” tambahnya.
Dalam kegiatan ini, turut hadir narasumber dari kalangan akademisi, Hj Dr Pudjiati SE MM yang juga merupakan dosen dari salah satu universitas di Kaltim. Ia menekankan pentingnya pendidikan, spiritualitas, dan kesehatan sebagai fondasi dalam membangun keluarga yang kokoh.
“Keluarga yang tangguh terbentuk dari proses saling mendukung, memberi nasihat bijak, serta menjalankan nilai-nilai spiritual. Semua itu menjadi bekal dalam menghadapi persoalan ekonomi hingga tantangan dalam mendidik anak,” jelas Pudjiati.
Melalui sosialisasi ini, DPRD Kaltim berharap kesadaran masyarakat terhadap pentingnya ketahanan keluarga semakin meningkat. Kegiatan serupa direncanakan akan terus dilaksanakan secara berkesinambungan di berbagai wilayah Kalimantan Timur.
“Dari keluarga yang kuat, kita bisa melahirkan generasi unggul yang mampu membawa Kaltim dan Indonesia menuju masa depan yang lebih baik.” tutup Pudjiati. (DETAKKaltim.Com)
Penulis: Rony S
Editor: Lukman